Jumat, 18 Oktober 2013

Acara Talkshow "kata kita"

Pada hari Kamis tanggal 17-10-2013 lalu, saya datang ke sebuah acara talkshow “kata kita” di UNPAD bersama walikota Bandung Ridwan Kamil dan Direktur program Bandung Creative City Forum (BCCF) Galih Sedayu yang membahas tentang program “Bandung Juara” dan berbagai permasalahan kota Bandung. Acara tersebut dihadiri oleh berbagai komunitas dan juga dari berbagai lapisan masyarakat. Saya akan menceritakan sedikit mengenai acara tersebut.

Acara Talkshow "Kata Kita" bersama walikota Bandung Ridwan Kamil.

Dalam acara talkshow "kata kita" ini, walikota Bandung Ridwan Kamil mengatakan bahwa ada berbagai macam masalah yang ada di kota Bandung yang dapat diselesaikan apabila pemerintah kota dan seluruh lapisan masyarakat bekerja sama. Salah satu contohnya adalah mengatasi kemacetan dengan cara mengurangi penggunaan kendaraan pribadi seperti mobil. Selain itu, masalah yang paling utama yang harus diselesaikan oleh pemkot Bandung adalah masalah infrastruktur. Menurut walikota Bandung Ridwan Kamil, masalah infrastruktur seperti jalan raya sangat penting karena hal tersebut ibarat urat nadi. Kalau jalan raya banyak yang berlubang dan rusak, maka segala urusan mulai dari ekonomi, pendidikan, logistik, dan lain-lain akan tersendat dan sulit berkembang. Ibarat urat nadi yang tersendat di bagian tubuh kita, tentu akan terasa sakit dan menyebabkan pusing di kepala.

Berhubung saya adalah seorang pebisnis, saya juga merasakan hal yang dikatakan oleh walikota Bandung Ridwan kamil mengenai masalah Infrastruktur yang rusak. Yaitu, saya merasa bisnis yang saya jalankan begitu sulit berkembang dan waktu beserta biaya yang dikeluarkan tidak dapat berjalan dengan efisien. Sehingga pada akhirnya bisnis yang saya jalankan agak sedikit tersendat untuk berkembang dan membuat saya stress. Namun, begitulah sebagian masalah yang ada di kota Bandung. Saya juga berharap walikota Bandung Ridwan Kamil dapat mengatasi masalah-masalah di kota Bandung dengan berbagai macam solusinya yang sudah disiapkan. Semua lapisan masyarakat dan saya pribadi juga harus mendunkung dan dapat bekerja sama dengan walikota agar dapat tercapainya “Bandung Juara”. Walikota Bandung Ridwan Kamil juga mengatakan bahwa beliau telah bekerja sama dengan berbagai komunitas dan relawan agar tercapainya cita-cita “Bandung Juara”.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar